https://smpn2doloksanggul.blogspot.com/: Jadwal Ujian Nasional (UN) 2020 untuk tahun ajaran 2019-2020 sudah dirilis oleh BNSP (Badan Nasional Standarisasi Pendidikan). UN 2020 akan dimulai pada tanggal 30 Maret - 2 April 2020. BSNP merupakan lembaga mandiri, profesional, dan independen yang ditunjuk mengemban misi untuk mengembangkan, memantau pelaksanaan, dan mengevaluasi pelaksanaan standar nasional pendidikan.
Jadwal UN ditetapkan sesuai hasil keputusan BSNP dan rapat koordinasi BSNP dengan Direktorat terkait, Pusat Penilaian Pendidikan Balitbang Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, dan Dinas Pendidikan Provinsi. Nah, untuk para orangtua sebaiknya agar mulai mempersiapkan anak dalam menghadapi Ujian Nasional 2020.
Adapun Ujian Nasional saat ini sudah menggunakan komputer atau sering dikenal dengan sebutan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer). Lalu apa itu UNBK? Ada baiknya para orangtua juga mengetahui sistem UNBK. Dikutip dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, UNBK disebut juga Computer Based Test (CBT) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya.
SMP Negeri 2 Doloksanggul Kabupaten Humbang Hasundutan merupakan Sekolah SMP Rujukan yang ditunjuk oleh DITJEN-SMP dimana dalam Hal pelaksanaan UNBK Sekolah ini sudah melaksankan 3 tahun berturut-turut mulai dari Tahun 2017-2018-2019 dan 2020 (sedang akan berjalan) dan sesuai dengan informasi dari Mas Nadiem Makarin (Menteri Pendidikan) dan Tahun ini terakhir pelaksanaa UN dan akan diganti dengan metode Assesmen. Harapan kita bersama, smoga dengan metode yang dibuat mas Kemdikbud akan membawa kemajuan di Negara kita dalam hal dunia pendidikan.
JadwalUNBK
0 komentar:
Posting Komentar
https://smpn2doloksanggul.blogspot.com/